Kopling yang dalam bahasa inggrisnya clutch merupakan suatu komponen penghubung. Dalam bahasa umum Kopling memiliki arti sebagai penghubung atau pelepas. Artinya dalam suatu keadaan tertentu Kopling dapat menjadi penghubung antara satu bagian dengan bagian lain. Begitu juga sebaliknya, Kopling juga dapat melepas hubungan tersebut. Dalam bahasan kali ini kopling yang dimaksud adalah kopling pada mobil ya. Sebagai penghubung tenaga / putaran dari mesin ke transmisi, kerja Kopling haruslah selalu optimal. Indikator sederhana apakah kopling tersebut masih bekerja secara optimal atau tidak adalah dengan melihat apakah terjadi slip dalam putaran tersebut. Maksudnya adalah kopling harus bisa menyalurkan putaran secara penuh 1:1 tanpa harus terjadi beda putaran.

Beberapa pengendara mengeluhkan bahwa ia harus seringkali mengganti pelat kopling yang cepat habis, padahal menurutnya jeda waktu penggantian pelat kopling belum lama. Tentu saja dengan seringnya mengganti pelat kopling berarti harus mengeluarkan uang yang lebih banyak. Menurut pengalaman, salah satu penyebab paling umum cepat habisnya pelat kopling adalah tata cara mengemudi kendaraan yang kurang baik. Untuk lebih jelasnya, berikut ini kami informasikan mengenai kopling dan tata cara mengendarai kendaraan agar kopling dapat bekerja secara optimal dan tentu saja tidak mudah rusak.

Kondisi kopling mobil Anda ternyata berpotensi mengalami aus walau waktu penggantiannya masih lama. Umumnya, usia kopling sendiri dapat bertahan hingga pemakaian 20 ribu – 50 ribu kilometer. Bahkan, banyak orang menyarankan untuk melakukan servis jika mobil telah melaju sejauh 10 ribu kilometer.

Supaya kondisinya tetap prima hingga usia maksimal, Anda harus tahu cara menggunakan kopling yang benar. Jika tidak diberikan perhatian serius, bisa-bisa tenaga mobil untuk melaju jadi lemah. Sewaktu-waktu kopling pun bisa slip sehingga menyebabkan mobil jadi mogok. Ayo, perhatikan caranya di bawah ini!

Berikut ini cara menggunakan kopling dengan benar sehingga kopling dapat bekerja secara maksimal dan tidak mudah mengalami berbagai kerusakan.

  • Selalu gunakan gigi satu untuk awal menjalankan kendaraan, jika anda menggunakan gigi diatas nya maka kopling mobil anda akan bekerja secara berlebih sehingga dapat membuatnya cepat aus.
  • Pada saat anda menginjak pedal kopling mobil anda, tekanlah pedal kopling dengan sepenuhnya. Hal ini bertujuan agar roda putar atau fly wheel dan pelat kopling dapat terpisah sempurna. Sehingga akan sangat memudahkan anda dalam memindahkan tuas transmisi.
  • Pada saat anda menginjak pedal kopling secara sempurna, maka pindahkan tuas transmisi.
  • Setelah anda meminsahkan tuas transmisi, anda dapat membebaskan injakan pada kopling namun lakukan secara perlahan disesuaikan dengan injakan pedal gas sehingga kendaraan yang anda kemudikan dapat berjalan dengan lancar dan tidak membuat mobil anda menjadi meloncat.
  • Jangan meletakkan kaki anda pada pedal kopling secara terus-menerus pada saat kendaraan sedang melaju. Ini dapat membuat kopling mobil menjadi cepat aus dan pada bagian clucth cover dan release bearing akan cepat rusak.
  • Pada saat kendaraan sedang melaju lambat di jalanan tanjakan, sebaiknya gunakan handrem ataupun rem tangan untuk mempertahankan posisi kendaraan anda.
  • Netralkan tuas transmisi mobil anda pada saat mobil dalam keadaan berhenti. Misalnya saja pada lampu merah.

Dari Penjelasan yang sudah kami jelaskan bahwa perawatan coupling cukup mudah jika dilakukan dengan baik dan benar dan selalu di perhatikan baik dari segi perawatan maupun pelumasan. dan kami juga memberikan salah satu toko terbaik di jakarta jika terjadi masalah terhadap coupling mobil anda atau mesin industri.

Kami anugerah jaya bearing distributor Coupling, Bearing, Spare Part, Roller Chain terlengkap dan termurah di jakarta. anda bisa bertanya sekaligus berkonsultasi tentang Coupling, Bearing, Spare Part, Roller Chain yang hendak anda gunakan.  Jadi tunggu apa lagi ? jika anda membutuhkan berbagai jenis Coupling, Bearing, Spare Part, Roller Chain berkualitas maka anugerah jaya bearing merupakan pilihan yang tepat untuk anda, tidak perlu ragu dan khawatir. Lakukan pemesanan sekarang juga melalui jalur telepon atau email yang telah tersedia, semua kebutuhan anda mengenai Coupling, Bearing, Spare Part, Roller Chain.