Bearing atau sering disebut dengan Lahar/Laher merupakan sebuah elemen mesin yang berfungsi untuk membatasi gerak relatif antara dua komponen atau lebih agar selalu bergerak sesuai arah yang diinginkan. Bearing menjaga poros (shaft) agar selalu berputar terhadap sumbu porosnya, atau juga menjaga suatu komponen yang bergerak linier agar selalu berada pada jalurnya.
Tergantung pada bentuk komponen gelinding (mimis), bearing dibagi menjadi dua kelompok utama : ball bearing atau rolling bearing. Ball Bearing memiliki kontak berupa titik antara komponen gelinding dan raceway, alhasil mereka dapat menurunkan beban gesekan sehingga Ball Bearing mampu berjalan dengan kecepatan tinggi namun kemampuan menopang beban menjadi rendah sampai sedang. Di sisi lain, Rolling Bearing memiliki kontak berupa garis antara komponen gelinding dan raceway, alhasil mereka dapat menopang beban berat dengan gampang namun hanya dapat dioperasikan dalam kecepatan rendah sampai sedang.
1. Ball Bearing
Ball bearing adalah bearing yang menggunakan bola baja yang diletakan di kedua rel yang berfungsi sebagai alur dan jalannya bola tersebut berputar. Adapun jenis-jenis bearing tipe ball tersebut adalah sebagai berikut :
1. Deep Grove Ball Bearing
2. Angular Contact Ball Bearing
3. Self – Aligning Ball Bearing
4. Thrust Ball Bearing
2. Rolling Bearing
Rolling bearing secara umum menggunakan roll sebagai tumpuannya dan memiliki garis kontak antara rol dan rel, bearing tipe ini mampu menahan beban sedang sampai dengan berat namun dengan kecepatan sedang dan terbatas. Adapun jenis – jenis bearing tipe roller tersebut adalah sebagai berikut :
1. Spherical Roller Bearing
2. Tapered Roller Bearing
3. Cylindrical Roller Bearing
4. Needle Roller Bearing
Kami anugerah jaya bearing distributor Coupling, Bearing, Spare Part, Roller Chain terlengkap dan termurah di jakarta. anda bisa bertanya sekaligus berkonsultasi tentang Coupling, Bearing, Spare Part, Roller Chain yang hendak anda gunakan. Jadi tunggu apa lagi ? jika anda membutuhkan berbagai jenis Coupling, Bearing, Spare Part, Roller Chain berkualitas maka anugerah jaya bearing merupakan pilihan yang tepat untuk anda, tidak perlu ragu dan khawatir. Lakukan pemesanan sekarang juga melalui jalur telepon atau email yang telah tersedia, semua kebutuhan anda mengenai Coupling, Bearing, Spare Part, Roller Chain.
Namun jika anda masih ragu dalam memilih serta membeli Spare Part anda bisa bertanya sekaligus berkonsultasi mengenai Spare Part yang anda butuhkan silahkan langsung menghubungi Anugerah Jaya Bearing sekarang juga di:
- Contact Person: Djaja Halim
- No Handphone: 0818 0661 5757, 0812 1001 3737
- PIN BB: 292DBD2A
- E-mail: [email protected]
About The Author: Anugerah Jaya Bearing
Distributor Bearing Terbaik dan Terpercaya – ASB, NTN, Koyo, FAG, Roller Chain
More posts by Anugerah Jaya Bearing